Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Tips Kombinasi Warna Cat Rumah


Jaman sekarang cat sudah menjadi salah satu faktor penting dalam mendekorasi rumah. Warna cat juga bisa merepresentasikan jati diri pemilik rumah. Untuk mendapatkan hasil dekorasi yang bagus maka harus pintar dalam memilih kombinasi warna pada ruangan. Berikut ini beberapa tips dalam memilih kombinasi warna cat rumah untuk tembok-tembok di rumah anda.

Kombinasi Warna Cat Rumah

1. Warna Gelap
Warna gelap bukan berarti hitam dan suram tetapi warna-warna dasar yang memberikan ketenangan dan kesejukan dalam ruangan. Contohnya saja warna hijau yang merepresentasikan alam dan warna biru yang identik dengan ketenangan. Warna-warna dasar tersebut sangat cocok diaplikasikan pada ruang tamu dan kamar tidur. Ruang tamu yang diberi kombinasi kedua warna tersebut akan memberikan suasana yang penuh ketenangan sehingga orang yang bertamu menjadi betah. Sedangkan untuk kamar tidur paduan warna-warna itu bisa merelaksasi pikiran yang lelah setelah seharian beraktivitas.

Paduan warna gelap lainnya adalah hitam-putih dan putih-abu-abu. Kombinasi warna cat rumah tersebut mungkin akan terlihat monoton. Namun dengan sedikit sentuhan seni kombinasinya bisa memberikan ketenangan dan keceriaan dalam satu tempat. Apalagi pemakaian warna abu-abu menambah kesan formal terutama pada ruang kerja pribadi anda di rumah. Agar suasana ruangan lebih intim anda bisa memadukan warna hitam, putih, dan abu-abu dengan warna ungu atau violet. Supaya mendapatkan kesan ruangan yang sempurna faktor pencahayaan juga harus diperhatikan. Warna-warna gelap memerlukan pencahayaan yang melimpah agar kesegaran warna tetap ada.

2. Warna Cerah
Warna cat rumah yang cerah cocok untuk menunjukkan bahwa pemilik rumah adalah orang yang ceria dan ramah. Warna-warna cerah bisa digunakan pada dinding ruang tamu, ruang makan, dan dapur. Contoh untuk warna-warna cerah adalah kuning, orange, biru laut, hijau muda, dan berbagai turunan warna dasar dengan kontras tinggi. Warna kuning dan orange yang dikombinasikan akan mencirikan suasana ruangan yang ceria dan ramai. Kondisi ini bisa mengurangi ketegangan orang yang memasukinya. Sedangkan biru laut dan hijau muda membuat suasana ruangan lebih nyaman dan tenang seperti suasana alam. Apabila ingin memberikan energi dan kegembiraan dalam ruangan pakailah warna merah sebagai kombinasi warna-warna cerah lainnya. Warna Merah cocok dikombinasikan dengan warna cerah apapun.

3. Kombinasi Warna Cerah dan Gelap
Perpaduan warna cerah dan gelap akan membentuk kombinasi warna cat rumah yang berani. Perpaduan ini dibagi menjadi 3 yaitu bold, sober, dan soft. Ruangan dengan kombinasi bold akan terlihat lebih semarak dan mengesankan karena menggunakan warna dengan kontras tertinggi. Anda juga bisa melakukan kombinasi dengan warna yang kontrasnya berbeda atau sober. Kontras yang berbeda membuat tampilan ruangan lebih tenang jika pewarnaannya maksimal. Kesempurnaan kombinasi sober terjadi antara satu warna dominan dan warna campuran. Terakhir ada kombinasi soft atau lembut untuk menciptakan suasana ruangan yang menyenangkan dan penuh keanggunan. Selain itu kesan sederhana ruangan membuat siapapun akan betah untuk tinggal didalamnya. Kombinasi soft menggunakan kombinasi dari turunan warna yang sama misalnya biru laut dengan biru gelap.

Demikian beberapa tips tentang kombinasi warna cat rumah yang dapat anda aplikasikan pada dinding rumah anda. Perlu diingat bahwa kombinasi warna cat perlu disesuaikan dengan fungsi pada ruangan agar tercipta kesan-kesan tertentu. Jika anda masih bingung silahkan kunjungi situs asianpaints.co.id untuk mendapatkan inspirasi-inspirasi tentang kombinasi warna cat ruangan dan rumah.